Sekolah Berbudaya Lingkungan

posted in: SdCn | 0

SEKOLAH BERBUDAYA LINGKUNGAN (SBL)

SDK TIRTAMARTA – BPK PENABUR Cinere

Sekolah Berbudaya Lingkungan adalah salah satu program sekolah diluar program akademik yang bertujuan untuk menjaga kelestarian lingkungan. Program ini adalah program tahunan yang menjadi salah satu Program Andalan SDK TIRTAMARTA – BPK PENABUR Cinere.

Keadaan lingkungan sekolah sekarang yang lebih hijau, asri dan sejuk sangat diperlukan sehingga dapat menunjang proses belajar mengajar. Program ini dijalankan dengan cara memanfaatkan ruang kosong di sekolah untuk budidaya tanaman buah atau sayur dalam pot. Hal ini juga dapat dipergunakan untuk media belajar bagi para peserta didik.

 

Selain itu dibuatkan juga beberapa kolam untuk budi daya ikan patin dan nila kakap di sekolah sehingga para pserta didik dapat turut ambil bagian yaitu dengan memberi makan ikan secara rutin setiap hari.

Salah satu tanaman yang dibudi dayakan adalah kunyit, saat ini sudah dapat dipanen.  Kunyit yang telah dipanen kemudian dicuci bersih, dikeringkan sebentar, dikemas, dan siap dijual melalui kegiatan kewirausahaan.