• Sekolah Swasta Kristen TIRTAMARTA BPK PENABUR di Jakarta Selatan Depok Pondok Indah Cinere

Yes, We Care!

posted in: Bina Iman, TkPi | 0

CHARACTER WEEK II

KB/TKK TIRTAMARTA-BPK PENABUR

TKK TIRTAMARTA-BPK PENABUR merupakan salah satu sekolah Kristen di wilayah Jakarta Selatan. Pada tanggal 27-31 Januari 2020, sekolah mengadakan kegiatan Character Week II yang merupakan rangkaian pendidikan karakter Kristiani di sekolah.  Tema Character Week II tahun ini adalah “Yes, We Care!”. Selama kegiatan, anak-anak diajak untuk peduli terhadap sesama dan lingkungan.

Peduli Lingkungan

Senin, 27 Januari 2020, anak-anak mendengarkan cerita tentang Tuhan menciptakan bumi dan isinya. Mereka diajak untuk merawat hewan maupun tumbuhan yang sudah diciptakan Tuhan. Setelah itu anak-anak belajar jenis-jenis sampah organik dan anorganik melalui permainan.

Selasa, 28 Januari 2020, anak-melakukan aktivitas merawat lingkungan sekitar mereka. Anak KB memberi makan hewan peliharaan, seperti ikan, kura-kura, dan anjing. Anak TK A menanam tanaman kangkung dan menyiraminya setiap hari. Sedangkan anak TK B melakukan operasi semut dengan membersihkan taman belakang sekolah.

Peduli Sesama

Rabu, 29 Januari 2020, anak-anak belajar untuk peduli terhadap sesama. Dibuka dengan menonton drama singkat mengenai cerita Istri Naaman yang mau mendengarkan gadis pelayannya. Anak-anak belajar untuk mendengarkan orang lain sebagai salah satu bentuk kepedulian.

Kamis, 30 Januari 2020, anak-anak belajar untuk mengekspresikan rasa pedulianya secara nyata. Anak KB membuat roti oles dan menghiasinya dengan sprinkle. Roti ini mereka bagikan kepada satpam dan CS yang bekerja di Sekolah TIRTAMARTA-BPK PENABUR. Serupa dengan adiknya, anak TK A membuat Chocolate Cornflake. Namun anak TK A membagikannya kepada orang-orang yang berada di luar depan sekolah; seperti penjual makanan dan supir taxi. Anak TK B pergi ke Panti Asuhan Pintu Elok yang berada di Pamulang. Anak-anak didampingi oleh guru dan perwakilan orang tua TK B. di sana kami membagikan kebutuhan rumah tangga kepada teman-teman di panti Pintu Elok.

Di Hari Jumat, Ms. Yanie merangkum semua kegiatan yang sudah anak-anak lakukan selama 4 hari. Anak-anak diingatkan kembali untuk selalu peduli terhadap lingkungan dan sesamanya. Menutup kegiatan Character Week II, anak-anak membuat hasil karya dari barang bekas. Anak KB membuat sporky, TK A membuat kupu-kupu dari karton tisu gulung bekas, dan TK B membuat karya seni dari daun kering.

Please check the activity’s photos here


Penerimaan/Pendaftaran Siswa/Peserta Didik Baru (PSB/PPDB) Sekolah Kristen TIRTAMARTA – BPK PENABUR, Pondok Indah & Cinere, Jakarta Selatan & Depok

Sekolah Swasta Kristen, TK, SD, SMP, SMA, unggulan, sekolah favorite terbaik terpopuler